Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus 2, 2013

Gubernur Janjikan Gedung PWI Jatim Direnovasi Tahun 2014

Radar Publik Surabaya - Gubernur Jatim Soekarwo akan merenovasi Gedung PWI Jatim di Jalan Taman Apsari, Surabaya. Anggaran APBD yang dialokasikan sekitar senilai Rp 2,1 Miliar. Komitmen Pakde Karwo yang kembali mencalonkan gubernur itu disampaikan saat buka bersama Wartawan dan anak yatim di Gedung PWI Jatim, Surabaya, Sabtu (3/8/2013). "Kita programkan 2014," kata Pakde Karwo. Ketua PWI Cabang Jawa Timur Akhmad Munir pun tersenyum setelah mendengar janji tersebut. "Seluruh anggota PWI mengucapkan terima kasih kepada Pakde Karwo yang telah memprogramkan pembangunan renovasi gedung kantor sekretariat PWI pada tahun 2014 mendatang," kata Kepala Antara Biro Jawa Timur tersebut. Menurut Munir, renovasi bangunan PWI Jatim itu semestinya dilaksanakan tahun 2013. Namun, karena anggaran di Pemprov Jatim kesedot ke pemilihan gubernur, akhirnya dipindah ke 2014. Gedung PWI Jatim, kata Munir, bangunan lama yang bisa masuk kategori bangunan bersejarah, tapi belum t...

Kepergok Selingkuh, Warga Lumajang Tega Habisi Suami WIL-nya

Radar Publik Lumajang - Sering diancam akan dibunuh gara-gara kepergok berselingkuh dengan istri tetangga saat ramadan, Ningwar (22) tega menghabisi suami WIL-nya. Korban yakni Sulaiman (22) warga Desa Ranu Bedali Kecamatan Ranuyoso, Lumajang. Peristiwa itu terjadi dini hari tadi saat korban baru pulang dari mushola usai tadarus. Pelaku yang sudah merencanakan melakukan pembalasan langsung mengayunkan clurit ke leher korban. Korban langsung roboh dan bersimbah darah. Istri korban, Siti (18) baru mengetahui suaminya setelah membuka gordyn jendela dan melihat seseorang tergeletak di halaman rumahnya. Setelah melihat sosok pria dengan leher nyarus putus itu suaminya, Siti berteriak histeris dan mengundang warga berdatangan. Warga langsung melapor ke aparat desa setempat yang kemudian meneruskan laporannya ke Polsek Ranuyoso. Petugas Polsek Ranuyoso berdatangan ke lokasi bersama aparat Polres Lumajang untuk melakukan olah TKP. Petugas mengevakuasi jenasah korban ke RSU dr Haryoto ...