Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober 9, 2020

DEMO MENOLAK OMNIBUS LAW DI BATAM PESERTA DEMO SEMPAT BERSITEGANG

Radar Publik  BATAM - Massa Aliansi Mahasiswa Batam dan BEM Politeknik Negeri Batam telah berkumpul di lapangan Welcome to Batam (WTB), pukul 10.00 WIB, Kamis (8/10). Massa tersebut bersiap untuk melakukan long march menuju Kantor DPRD Kota Batam. Sempat terjadi perdebatan alot antara pihak kepolisian dengan perwakilan mahasiswa. Pasalnya, Kapolsek Batam Kota, Restia Octane Guchy, memberikan alternatif, bahwa massa aksi dapat langsung mengirimkan beberapa perwakilan saja untuk menemui Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto. Hal ini direkomendasikan untuk menghindari potensi terciptanya kerumunan yang dapat menimbulkan klaster Covid-19 baru. TOLAK OMNIBUS LAW - Mahasiswa berkumpul di kawasan Batam Center untuk menolak Omnibus Law, Kamis (8/10/2020). Sempat terjadi perdebatan antara perwakilan mahasiswa dengan polisi.  "Kita ingin ini sehat semua, tolong kerja samanya," ujar Guchy berusaha meredam niat berdemonstrasi di kalangan mahasiswa. Pihaknya menganggap, situasi di t...

DIDUGA BENTUK PERAMPASAN HANDPHONE JURNALIS SUDAH MENGARAH BENTUK KEKERASAN INTIMIDASI

Radar Publik  CIANJUR - Sebanyak 30 orang wartawan Cianjur menggelar aksi lepas id card dan jalan mundur sebagai aksi solidaritas atas perampasan telepon selular dan penghapusan video yang menimpa wartawan Tribun Jabar Fauzi Noviandi saat meliput unjukrasa di Sukabumi. Ketua PWI Kabupaten Cianjur, M Iksan, mengatakan aksi dilakukan sebagai bentuk protes kepada pihak manapun yang menghalangi kinerja jurnalistik. "Bentuk perampasan dan penghapusan video sudah merupakan anarkisme, kami menuntut pihak kepolisian Sukabumi untuk mengusut tuntas siapa pelaku perampasan telepon milik wartawan tersebut," ujar Iksan dalam orasinya di halaman kantor PWI, Jumat (9/10/2020). Iksan mengatakan, bentuk perampasan sudah mengintimidasi kinerja dan profesionalisme wartawan. Seorang anggota PWI lainnya, Eka Merdeka, mengatakan, bentuk perampasan telepon selular kepada wartawan telah merusak hubungan yang baik yang selama ini telah terjalin. "Kami meminta siapapun untuk menghorma...