Kamis, 29 Agustus 2024

Tri Rismaharini dan KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans berencana mendaftar ke KPU Jatim pada Kamis

 


Radar Publik

Sumber tv one

Setelah resmi diusung oleh partai PDI Perjuangan menjadi bakal pasangan calon Gubernur Jawa Timur, Tri Rismaharini dan KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans berencana mendaftar ke KPU Jatim pada Kamis (29/8) nanti malam sekitar pukul 19.30 WIB.   

Sebelum mendaftar, Risma menyempatkan diri berziarah dan kirim doa ke makam Gubernur Suryo, Gubernur Jawa Timur yang pertama di Kelurahan Kepolorejo, Kecamatan-Kabupaten Magetan, Kamis siang (29/8) pukul 11.30 WIB.   Didampingi ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Magetan yang juga sekaligus bakal calon Bupati Magetan Sujatno, Risma tiba di makam Gubernur Suryo disambut puluhan kader dan simpatisan PDIP Magetan.   Usai berziarah dan kirim doa, 

Tri Rismaharini yang juga merupakan Mentri Sosial ini mengaku kepada awak media bahwa dirinya terkejut mendapat tugas dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarno Putri.   “Sebenarnya tidak lagi kaget ya tapi biasa saja karena saya tidak boleh nafsu minta jabatan ini (Gubernur) lagi karena berat,” kata Risma usai berziarah ke makam Gubernur Suryo.    

Menurut Risma jabatan itu berat tanggungan, selain telah disumpah Al-Quran saat dilantik, pertanggungjawabannya itu selain di dunia juga di akhirat, bukan karena berat melawan incumbent (Khofifah dan Emil).   “Bukan karena saya takut melawan incumbennya, tapi ini lebih ke beban yang akan saya pertanggungjawaban jawaban kepada Allah SWT,” tegasnya.   

Maka dari itu, setelah mendapat mandat dari Ketua Umum Megawati Sukarno Putri untuk maju sebagai Calon Gubernur Jawa Timur, Risma langsung berziarah kepada Gubernur pendahulu, Gubernur Suryo periode 1945-1947 atau Raden Mas Tumenggung Aryo Soerjo yang juga merupakan Bupati Magetan periode 1938-1943.   

Meski belum terlalu kenal akrab dengan Gus Hans calon wakilnya, Risma berharap pasangan ini nantinya mampu mengemban tugas berat menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur untuk bisa membangun Jawa Timur lebih baik lagi.   Usai berziarah ke makam Gubernur Suryo di Magetan, Tri Rismaharini kembali melanjutkan perjalanan ke Surabaya guna persiapan pendaftaran ke KPU Jatim nanti Malam.   “InsyaAllah nanti malam sekitar pukul 19.30 WIB kami berangkat mendaftar ke KPU berangkat dari kantor DPD,” tutupnya.

Rep. Nyoto

Tidak ada komentar:

Box Redaksi Radar Publik

Box Redaksi PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA PERIZINAN BERUSAHA BERBASIS RISIKO SERTIFIKAT STANDAR : 11052300936180004 Nama Pelaku Usaha       ...