Sabtu, 04 Agustus 2018

Harga Kambing Naik Jelang Idul Adha

Untuk kambing ukuran kecil kenaikannya berkisar Rp 150 ribu per ekor, sedangkan kambing ukuran besar, naik sekitar Rp 200 ribu per ekornya. Foto: Khusni Mubarok
Harga Kambing Naik Jelang Idul Adha
Minggu, 05-08-2018 | 05:30 wib
Oleh : Khusni Mubarok
RadarPublik
adar - Menjelang hari raya idul adha 2018, harga kambing di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, mulai mengalami kenaikan antara Rp 150 ribu hingga Rp 200 ribu per ekor. Kenaikan harga ini, diduga akibat meningkatnya permintaan kambing, untuk kebutuhan kurban di hari raya idul adha.

Kenaikan harga kambing ini terpantau di Pasar Kambing Gedungombo, Tuban. Kenaikanya sudah mulai terasa sejak sepekan terakhir.

Pedagang Kambing, Didik, mengaku, kenaikan harga kambing bervariasi tergantung ukuran dan bobot ternak. Untuk kambing ukuran kecil kenaikannya berkisar Rp 150 ribu per ekor, sedangkan kambing ukuran besar, naik sekitar Rp 200 ribu per ekornya.

"Harga kambing lokal kualitas standart siap potong, saat ini mencapai harga Rp 2 hingga Rp 3 juta per ekor. Sementara kambing jenis etawa harganya dipatok Rp 5 juta per ekor," jelas Didik.

Meski tidak seramai tahun-tahun sebelumnya, penjualan kambing saat ini sudah mulai ramai. Para pedagang mengaku, penjualan kambing rata-rata 2 sampai 4 ekor per hari, dibanding tahun-tahun sebelumnya yang rata-rata 3-5 kambing per ekor tiap harinya.

"Hal ini dipicu banyaknya warga yang memilih membeli kambing secara langsung di peternak yang ada di desa-desa," imbuhnya.

Diperkirakan, kenaikan harga kambing ini masih akan terus terjadi. Setidaknya hingga mendekati hari raya kurban mendatang. (Nyoto)

Box Redaksi Radar Publik

Box Redaksi PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA PERIZINAN BERUSAHA BERBASIS RISIKO SERTIFIKAT STANDAR : 11052300936180004 Nama Pelaku Usaha       ...