Rabu, 16 Oktober 2019

Desa Kupang Semakin Terang Dan Aman Dari Banjir Oleh TMMD KE 106

Radar Publik
Sidoarjo.
Di hari ke lima belas 16 Oktober 2019 Koramil 0816/10 Balung Bendo bersama Satgas TMMD ke 106 di Desa Jabon Kecamatan Jabon kabupaten Sidoarjo telah berhasil merealisasikan beberapa sasaran pembangunan, diantara adalah pembuatan Lampu Penerangan Jalan (LPJ) dan Penerangan Jalan Umum (PJU) dijalan Desa Kupang. Lampu penerangan jalan dan Jamban juga RTLH , Peninggian Jalan serta lainnya dan ini sangat ditunggu tunggu oleh masyarakat sejak lama, pasalnya selama ini jalan Desa Kupang ini Banji dan sangat gelap sehingga masyarakat enggan melakukan aktifitas pada malam hari.

Dengan dibangunnya Peningian jalan ,jamban ,RTLH serta  PJU di Desa Kupang ini, diharapkan dapat banyak membantu masyarakat dalam melakukan aktifitas baik siang maupun malam hari serta dapat membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar.

Danramil 0816/10 Kapten lnf Kabul Tarmanto menyampaikan kondisi Raut wajah anak-anak dan para warga Desa Kupang pun turut senang dan gembira, karena Desanya semakin aman dari banjir dan malamnya terang sehingga bila kerumah teman atau bermain pada malam hari tidak perlu takut pulang lagi. Bila biasanya habis magrib sudah terasa sepi karena jalan desa maupun lingkungan sangat gelap sekarang sebaliknya, Satgas TMMD ke 106 turut senang dan bersyukur karena apa yang dikerjakan sangat bermanfaat untuk membantu kesulitan rakyat, begitula yang di Sampaikan pada saat ditempat Posko TMMD Ke 106 Tutup komandan
Koramil 10 Kapten lnf Kabul Tarmanto.(Zeey)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar