Kamis, 13 Februari 2014

Suara Ledakan di Pasuruan Terdengar hingga Radius Lima Kilometer

Radar Publik Rabu, 12 Februari 2014.
PASURUAN - Ledakan yang diduga berasal dari bom ikan di Jalan Rambutan C8, Nomor 4, RT 03/05, Kelurahan/Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan, Jawa Timur, terdengar hingga lima kilometer.

I Nengah Daryana, ketua RT setempat, mengatakan, ledakan terdengar sangat kuat sebanyak tiga kali disusul asap tebal dan mengepul perumnas terbesar di Kota Pasuruan tersebut, Rabu (12/2/2014).

Sementara itu Edi Pribadi, tetangga lainnya, mengaku, suara ledakan terdengar hingga lima kilometer. Akibat ledakan tersebut, puluhan rumah mengalami kerusakan cukup parah.

Sebelumnya diberitakan, dua orang tewas dalam ledakan tersebut. Mereka adalah M Sukron, pemilik rumah, dan Adi Suyitno Warga Kejayan, Kabupaten Pasuruan. Mereka tewas akibat luka bakar parah.

Sementara Novi, istri Sukron selamat, namun mengalami luka bakar di tangan dan kaki. Sedangkan satu orang lainnya hingga kini belum diketahui identitasnya. Ledakan diduga berasal dari bom ikan. Kabar yang berkembang, Sukron adalah nelayan di pesisir utara Kota Pasuruan. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar