Jumat, 22 Desember 2023

Amankan Kunjungan Wakil Presiden RI, Kapolres Pasuruan Ikut Terjun Mengamankan Jalur

Radar Publik

*PASURUAN* - Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI) Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin beserta Istrinya Wury Ma'ruf Amin melakukan kunjungan kerja ke Jawa Timur (Jatim) untuk bersilaturahmi dengan Tokoh Agama hingga menghadiri agenda kegiatan Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama. (22/12/2023)

Sekretariat Wakil Presiden di Jakarta menginformasikan bahwa Wapres Ma'ruf Amin berangkat dari Pangkalan Udara (Lanud) TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, menuju Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya pada pukul 08.30 WIB menggunakan pesawat khusus kepresidenan Boeing 737-400 TNI AU.

Setelah menempuh waktu penerbangan sekitar 1 jam 20 menit, Wapres tiba di Surabaya pada pukul 09.50 WIB dan disambut oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Jatim.

Didampingi Gubernur Jatim, Wapres RI beserta rombongan termasuk Kapolda Jatim Irjen Pol. Imam Sugianto, M.Si. dan PJU Polda Jatim menuju ke wilayah Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, dengan via jalur darat menggunakan Mobil yang dikawal ketat oleh Tim Gabungan Patwal Polisi Militer dan Satuan Lalu Lintas Polri.

Dalam hal ini, Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. bersama anggota TNI melaksanakan Pengamanan di Ring 2 tepatnya di Jalan Raya Depan Pos Lantas Alun-Alun Kecamatan Bangil dan Exit Toll Sidowayah Bangil.

Di wilayah Kecamatan Bangil, selain melakukan Shalat Jumat di Masjid Jami’ Bangil, Wapres RI juga bersilaturahmi dengan para tokoh agama di kediaman Habib Abu Bakar Assegaf, dan berziarah ke makam Syarifah Khadijah yang merupakan anak dari Sultan Syarif Hidayatullah atau yang dikenal Sunan Gunung Jati, tokoh muslim yang berjasa dalam menyebarkan Islam di Cirebon, Jawa Barat.

Selesai dari berziarah, K.H. Ma'ruf Amin bersama rombongan bergerak menuju Masjid Ar-Rahman rest area Travoy KM 66A Pandaan-Malang untuk melakukan penandatanganan prasasti pembangunan masjid, yaitu dua masjid di rest area di Pandaan-Malang, dan dua masjid di rest area di Gempol-Pasuruan.

Selesai acara, Kapolres Pasuruan didampingi Kapolsek Purwosari melaksanakan Pengecekan Pos Pengamanan di rest area Toll Pandaan-Malang, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan.

Pengecekan dilakukan guna meninjau kesiapan Pos dari Sarana dan Prasarana selama berjalannya Operasi Lilin Semeru 2023 dalam rangka Pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) di wilayah hukum Polres Pasuruan.

Rep. Nyoto/Kresna

Dengarkan Aspirasi Masyarakat, Polres Pasuruan Gelar Jum'at Curhat Bersama Masyarakat Kecamatan Lumbang

Radar Publik

*PASURUAN* - Guna mendengarkan keluh kesah atau permasalahan Masyarakat, Polres Pasuruan melaksanakan kegiatan Jum'at Curhat rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum'at di wilayah Kabupaten Pasuruan.

Hari ini, Jum'at (22/12/2023), Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. yang diwakili oleh Kasat Binmas Polres Pasuruan AKP Nanang Abidin, S.H. melaksanakan kegiatan Jum'at Curhat di Balai Desa Karangasem, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan.

Turut hadir dalam kegiatan, Camat Lumbang, Kapolsek Lumbang, Danramil Lumbang, KBO Reskrim Polres Pasuruan, Sekcam Lumbang, Kepala Desa se-Kecamatan Lumbang, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, Masyarakat Desa Karangasem, Anggota Polsek Lumbang, dan Staf Kecamatan Lumbang.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya secara serentak dan dilanjutkan dengan penyerahan secara Simbolis Bantuan Sosial dari Kapolres Pasuruan kepada Warga Kecamatan Lumbang.

Camat Lumbang Suhartono, S.E., M.M. mengawali sambutannya, "Saya ucapkan selamat datang kepada semua tamu undangan yang hadir, khususnya pihak Polres Pasuruan yang telah menggelar acara Jum'at Curhat ini, silahkan nanti jika warga ada unek-unek agar disampaikan langsung kepada Bapak Kasat Binmas yang mewakili Bapak Kapolres Pasuruan," ujarnya.

Kemudian dilanjutkan oleh Kasat Binmas, "Untuk para tamu undangan sekalian dan warga Desa Karangasem, saya berterimakasih karena telah hadir dalam acara Jum'at Curhat ini, dan saya mewakili Bapak Kapolres Pasuruan juga memohon maaf karena Kapolres tidak bisa hadir dikarenakan ada kegiatan penting yakni kunjungan Wakil Presiden (RI 2) di wilayah Kecamatan Bangil," ungkap AKP Nanang.

Dia mengungkapkan bahwa pada tanggal 25 Desember 2023 sampai tanggal 01 Januari 2024, Polres Pasuruan melaksanakan pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di wilayah hukum Polres Pasuruan, agar situasi tetap kondusif AKP Nanang memohon doa kepada seluruh yang hadir agar Polres Pasuruan diberi kelancaran dan keselamatan dalam melaksanakan tugasnya.

"Kami juga menyampaikan pesan dari Kapolres Pasuruan, pada malam Tahun Baru nanti kami berharap warga Kabupaten Pasuruan bersama-sama menjaga wilayah kita supaya bisa berjalan dengan kondusif. Mendekati pelaksanaan Pesta Demokrasi yaitu Pemilu 2024 kami berharap agar tetap menjaga kondusifitas wilayah, jangan sampai terpancing dengan berita hoaks yang beredar di Media Sosial terkait isu-isu yang tidak bertanggungjawab," tuturnya.

Dalam sesi tanya jawab, Kepala Desa Karangasem menanyakan terkait persyaratan perkara yang bisa dilakukan Restorative Justice (diselesaikan secara kekeluargaan), dia juga meminta contoh-contoh perkara yang bisa dilaksanakan Restorative Justice.

Dalam hal ini, KBO Reskrim Polres Pasuruan Iptu Sunarti, S.H. menjawab "Usahakan setiap permasalahan hukum dilaksanakan Restorative Justice System dengan melibatkan Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Agama sebelum dilanjutkan ke jalur Hukum," ucapnya.

"Terkait perkara yang tidak boleh dilakukan sistem Restorative Justice antara lain perkara yang berkaitan dengan pembunuhan, penyalahgunaan Narkoba, Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), Tindak Pidana Seksual, Korupsi, Terorisme, dan perkara lainnya yang menimbulkan Konflik Sosial," jelasnya.

Rep. Nyoto/Kresna