Rabu, 14 Oktober 2020

TMMD ke 109 Kodim 0816/Sidoarjo juga melakukan kegiatan sosial dengan tujuan meringangkan beban masyarakat

Radar Publik

Prambon - Selain sasaran fisik, TNI anggota Satgas TMMD ke 109 Kodim 0816/Sidoarjo juga melakukan kegiatan sosial dengan tujuan meringangkan beban masyarakat, seperti yang dilakukan Letda Inf Heru Djatmiko membagikan puluhan Al'Quran ke guru-guru ngaji di Desa Kedungkembar Kecamatan Prambon, Sidoarjo. Kamis (15/10/2020). 

Sekedar informasi, bahwa Letda Inf Heru Djatmiko telah beberapa kali membagikan Al'Quran di musollah dan masjid di Kedungkembar, dan kali ini beliau memberikan bantuan kepada guru ngaji. 

Dengan bantuan ini, semoga dapa meningkatkan perannya dalam membangun masyarakat agar lebih berkualitas, termasuk pada aspek pendidikan keagamaan bagi anak-anak,"tandas Letda Heru

Selaku generasi penerus perlu pembinaan yang lebih tepat, terutama pendidikan agama.  Salah satu sarana yang diperlukan adalah kitab suci Al Qur’an bagi anak-anak, agar mereka menjadi generasi Qurani yang memiliki ahklak dan budi pekerti yang mulia, "Letda Heru menambahkan. 

Selain itu, untuk sasaran non fisik dilakukan beberapa kegiatan penyuluhan terkait bela negara,  wasbang,  kabtimas, terorisme, hukum, pertanian, Kesehatan, Perikanan, Lingkungan hidup, Mintigasi bencana, dan penyuluhan kegiatan keagamaan," ungkap Batuud Prambon Pelda jufri. (umr)

Hari ini ada empat sasaran fisik yang sudah selesai dari tujuh sasaran di Kedungkembar yang menjadi program dari TMMD

Prambon - Diujung gelaran TMMD Ke 109 Kodim 0816/Sidoarjo, Satgas TMMD terus kebut pekerjaan sasaran fisik di Desa Kedungkembar Kecamatan Prambon, Sidoarjo. Kamis (15/10/2020) 

Dengan sisa waktu yang tidak lama lagi kami akan terus genjot pekerjaan sasaran fisik ini, , dan untuk sisanya masih dalam tahap pengerjaan, mudah-mudahan dengan sisa waktu yang ada kami dapat mengejar pekerjaan yang belum selesai, sehingga semua sasaran fisik ini bisa selesai tepat waktu," ungkap Danki Satgas TMMD Lettu Arh A'an Junaidi

Sedangkan menurut Babinsa Serma Maiman, sasaran fisik yang rampung hari ini yakni peyangga jalan Desa simpang dan peyangga jalan Desa Jati alun-alun, sedangkan pembagunan pagar SDN 4 dan normalisasi kali avor telah selesai hari kemarin,"tandasnya

Lebih lanjut Babinsa juga menjelaskan tiga sisa sasaran fisik yang belum selesai pekerjaannya yakni plensengan/sirip jembatan, peyangga jalan Desa Cangringturi dan pemasangan lampu PJU. Dan secara umum sasaran fisik program TMMD di Kedungkembar telah mencapai 87%,"Babinsa menambahkan. (umr)

Anggota Satgas TMMD Bantu Beras ke Warga Desa Kedung Kembar.

Radar Publik
Jatim

Prambon - Wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat dimana pun bertugas digambarkan oleh Satgas TMMD ke 109 Kodim 0816/Sidoarjo asal satuan Brigif 2 Pasmar Surabaya dengan memberikan bantuan beras kepada warga Desa Kedungkembar Kecamatan Prambon Kabupaten  Sidoarjo. Rabu (14/10/2020) 

Membantu kesulitan rakyat adalah tugas dan tanggung jawab TNI sebagai prajurit Sapta Marga. Dipimpin oleh Peltu Mar Norman anggota Satgas TMMD Ke 109 membagikan 10 karung beras kepada warga yang kurang mampu. 

Menurut Peltu Mar Norman bantuan ini tidak seberapa nilainya, namun ini bentuk keperdulian kami sebagai Prajurit TNI membantu kesulitan masyarakat, harapan kami semoga bantuan ini bermanfaat dan sedikit meringankan beban hidup sehari-hari, apalagi saat ini ekonomi sedikit sulit akibat pandemi Covid-19"ungkapnya

Melihat kondisi masyarakat yang kurang mampu menggugah hati dan perasaan iba, sehingga rekan-rekan Satgas TMMD inisiatif memberikan bantuan beras dari hasil patungan personel brigif 2 yang saat ini melaksanakan operasi teritorial TMMD"Peltu Mar Norman menambahkan dan
Ucapan terimakasih, disampaikan oleh toko masyarakat Desa Kedungkembar, atas bantuan yang diberikan, Alhamdulillah keberadaan bapak TNI di lokasi ini sangat membantu kami masyarakat yang kurang mampu," ungkap Romli Kasun kedung Kembar.(Zeey/umr)