Sabtu, 18 April 2020

Silvi Akan Tuntut Balik Suaminya

Radar Publik
Mojokerto

Sebut saja Silvi Warga dusun Legundi desa bleberan kec. Jatirejo kab. Mojokerto, Adalah di duga sering menjadi korban KDRT oleh suaminya Hendra Dusun jembul desa Jempul kec. Jatirejo kab. Mojokerto.

Anehnya si suami silvi malah menggugat cerai pada istrinya dan meminta bagian gono gini 47 juta pada istrinya, padahal mereka sudah di karuniai seorang anak, dan justru sang suaminya tidak pernah memberi nafkah, " Saya gak pernah di kasih nafkah dan saya sering di tendang sama suami saya pak" Ujarnya kepada Wartawan.

Kini silvi akan menuntut balik suaminya kalau suaminya jarang memberi nafkah dan sering menganiaya serta sering memperlakukan kasar terhadap dirinya ujar silvi, bahkan pekan depan ini silvi akan adukan kepada Jaksa pengadilan agama kalau nanti di panggil dalam persidangan cerai ungkapnya.

Inginnya silvi supaya suaminya memberikan hak hak anaknya sampai anaknya dewasa, masak seorang perempuan yang mengasuh anaknya di gugat gono gini justru saya yang akan minta untuk nafkah anaknya pungkasnya. (Pardi cs)

DIDUGA TAK DAPAT KENDALIKAN KENDARAAN DAN REM BLONG AKHIRNYA MENELAN KORBAN JIWA

Radar Publik
JABAR

 Telah terjadi laka lantas di Jalan Raya Cianjur–Sukabumi tepatnya di Kampung Gombong Desa Songgom Gekbrong Cianjur Jawa Barat, Sabtu (18/04), sekira pukul 03.45.

Menurut keterangan sementara empat meninggal dunia (MD), luka berar (LB) dan luka ringan (LR) belum diketahui.

Dilokasi kejadian terlihat Kapolsek Warungkondang, Panit Lantas, Panit Sabhara, Kanit Laka Res Cianjur, Anggota Polsek Warungkondang dan Anggota Unit Laka Lantas Res Cianjur.

Kronologis kejadian berawal kendaraan Truck Tronton Box Nissan bernopol B-9457-YN dikemudikan saudara Iwan Setiawan, melaju dari arah Sukabumi menuju ke arah Cianjur.

"Mungkin karena rem tidak berfungsi, tronton itu out ke kanan jalan dan terjadilah tabrakan dengan truck Hino bernopol F 9761 FD yang dikemudikan Andriyana yang melaju dari arah berlawanan," kata Yusuf warga sekitar TKP.

Lanjutnya, bak truck Hino terdorong kebelakang terus menabrak rumah, dan baru berhenti setelah menabrak rumah warga.

"Pengemudi Truck keduanya meninggal dunia, yang satu meninggal di TKP dan satunya lagi meninggal dunia di RS, untuk korban meninggal lainnya belum tahu pak," ujarnya

Lipsus ag
(Abdul)

Dinkes: Dua pasien COVID-19 di Gresik-Jatim meninggal dunia


Radar Prublik
Gresik Jawa Timur
Sabtu, 18 April 2020 


Dua pasien itu masing-masing satu berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) asal Kecamatan Dukun, dan satu pasien terkonfirmasi atau positif asal Desa Bringkang, Kecamatan Menganti

Kutib dari (ANTARA) - Dinas Kesehatan menyatakan dua pasien COVID-19 di Kabupaten Gresik, Jawa Timur dinyatakan meninggal dunia, dan telah dimakamkan dengan perlakuan jenazah berdasarkan protokol kesehatan COVID-19, Sabtu.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik drg Saifudin Ghozali ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa dua pasien itu masing-masing satu berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) asal Kecamatan Dukun, dan satu pasien terkonfirmasi atau positif asal Desa Bringkang, Kecamatan Menganti.
"Untuk PDP asal Kecamatan Dukun meski telah dimakamkan dengan standar COVID-19, namun kami masih tetap menunggu hasil tes 'swab'-nya," kata Saifudin kepada wartawan di Gresik.

Sementara itu, Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Gresik Reza Pahlevi mengatakan data terkini jumlah pasien positif COVID-19 di wilayah itu bertambah satu orang sehingga menjadi 20 orang, untuk PDP 103 orang, dan orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 1.073 pasien.
Tambahan satu pasien positif, kata dia, berasal dari Desa Suci, Kecamatan Manyar yang awalnya merupakan PDP dari Kabupaten Lamongan, namun berdomisili di Kabupaten Gresik.
"Pasien tersebut tidak masuk data PDP Gresik, karena beliau masuk PDP Lamongan. Beliau bekerja di Lamongan tapi domisili di Gresik, dan keadaannya kini sudah membaik," katanya.

Sebelumnya, ODP Kabupaten Gresik bertambah karena sejumlah pekerja migran Indonesia dari Malaysia tiba di wilayah itu pada Selasa (15/4) malam. Namun setelah menjalani "rapid test" yang dilakukan Dinas Kesehatan di Puskesmas Alun-alun hasilnya negatif.

Pekerja migran dari Gresik itu, sebagian adalah tenaga kerja yang berdomisili di Panceng dan Bawean yang pulang ke Gresik, dan telah diberi tanda gelang penanda oleh Pemprov Jawa Timur setiba di Bandara Juanda, Surabaya, demikian Reza Pahlevi. (Nyoto)

Uang milik Rizky Ariyanto 398 juta raib tertipu

Radar Publik
Mojokerto

Bermula Rizky Ariyanto dusun ketok, desa tunggal pager kecamatan pungging kabupaten mojokerto membeli kayu dari kalimantan yang ditawarkan oleh koirul anwar warga kapasan kecamatan sambikerep kota surabaya

Rizky Ariyanto kurban membeli kayu dari kalimantan di suruh transfer uang ke rekening koirul anwar untuk persekot 35 juta pada awalnya dan kemudian trasfer lagi sampai Tuju kali trasfer sehingga uang yang di keluarkan oleh Rizky kurang lebih mencapai 398 juta pelunasan

setelah lunas kayu tersebut tidak dikirim-kirim oleh koirul anwar dan bila dipertanyakan koirul anwar selalu berbelit, sehingga Rizky ariyanto merasa tertipu dan melaporkan ke polres Mojokerto.

sehingga kasus tersebut ditangani oleh satreskrim polres mojokerto untuk di selidiki, kejadian tersebut mulai bulan juli 2018 lalu hingga baru dilaporkan di 2020 ini paparnya kepada wartawan. (yanto)