Selasa, 10 September 2013

POLRI BUAT SKETSA WAJAH PELAKU PENEMBAK BRIPKA SUKARDI

Radar Publik
JAKARTA - Kepolisian akan membuat sketsa dua pelaku penembakan terhadap Bripka Sukardi. Penyidik akan membuat sketsa berdasarkan keterangan yang diambil dari saksi-saksi kejadian.

"Selain mengamankan tiga selongsong peluru, Tim Labfor juga mencoba membuat sketsa wajah dua pelaku dari keterangan sejumlah saksi, termasuk seorang perempuan yang pertama kali mengetahui kejadian," kata Kepala Divis Humas Polri, Irjen Pol Ronny F Sompie kepada Radar Publik, Rabu (11/9/2013).

Ditambahkannya, untuk mengusut penembakan tersebut,  sebanyak 11 orang saksi mata sudah dimintai keterangan. "Sedang didengar keterangan dari 11 saksi yang berada di sekitar lokasi kejadian," imbuhnya.

Bripka Sukardi tewas diterjang peluru di depan Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa 10 September 2013.

Pelaku penembakan mengeluarkan tiga kali tembakan ke arah  Sukardi. Tapi hanya dua tembakan yang mengenai tubuh Bripka Sukardi. Dua peluru mengenai dada dan perut korban. (Red)

Lagi- lagi tragedi menimpa Polisi

Radar Publik
JAKARTA - Seorang saksi mata penembakan anggota Provost di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, mendengar ada tiga kali tembakan.

Selang beberapa menit kemudian, dia melihat seorang anggota polisi tergeletak di jalur lambat. "Ada tiga kali tembakan," ujarnya tak ingin disebutkan namanya, Selasa (10/9/2013).

Penembakan itu terjadi sekira pukul 22.15 WIB. Dia juga menuturkan, ada dua orang yang menodongkan senjata api ke arah korban. Korban diketahui bernama Sukardi.