Rabu, 21 Oktober 2015

Giat Upacara Sertibab Sertijab Wakapolres Pasuruan Dan Kapolsek Jajaran Polres Pasuruan



Radar Publik
Pasuruan - Pada hari Senin tanggal  28 September 2015, jam 08.30 Wibsampai dengan jam 09.30 wib, bertempat dalam Ruang Executif Polres Pasuruan, telah dilaksanakan giat upacara serah terima jabatan. 

para pejabat teras Polres Pasuruan yaitu  Wakapolres Pasuruan dan Kapolsek Kejayanadapun sebagai Irup dalam upacara Sertijab tersebutlangsung dijabat oleh Kapolres Pasuruan AKBP SOELISTIJONO, S.I.K., turut hadir dalam giat Sertijab yaitu Para Kabag, Kasat, Perwira Staf, dan para Kapolsek jajaran Polres Pasuruan, serta hadir pula Ketua Bhayangkari Cabang Pasuruan bersama para Pimpinan Staf Bhayangkari Cabang Pasuruan, juga hadir para ketua ranting Bhayangkari cabang Pasuruan .

Para pejabat Polres Pasuruan yang melaksanakan Sertijab ada 2anggota pejabat teras yaitu :
1.        Wakapolres Pasuruan yang lama KOMPOL EKO HENGKY PRAYITNO, S.I.K. mendapatjabatan baru sebagai Kasubdit Dalmas Dit Sabhara Polda Jatim, selanjutnya digantikan oleh KOMPOL BAGUS IKHWAN CHRISTIAN sebagai Wakapolres Pasuruan yang baru dansebelumnya menjabat sebagaiKasilidik Subdit Gakkum Dit Polair Polda Jatim.
2.      Kapolsek Kejayan yang lama AKP MARWAN ISHERY.P S.H telah mendapat jabatan baru sebagai Kasubbag Pers Bag Sumda Polres Pasuruan Kota, yang digantikan oleh AKP INDRO SUSETYO S.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Hukum Bag Sumda Polres Malang.

Dalam pelaksanaan giatUpacara Sertijab tersebut seluruh pejabat yang di lantik menghadap Irup dan selanjutnya Irup berkenan melantik dengan cara memasang tanda jabatan yang baru dan selanjutnya para pejabat yang dilantik melakukan penandatanganan berita acara serah terima jabatan disaksikan oleh Irup (Kapolres Pasuruan) yang selanjutnya seluruh pejabat yang dilantik melakukan sumpah jabatan untuk melakukan tugas ditempat yang baru dan akan melaksanakan tugas dengan sungguh-sunggu sertaProfesional sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang ada, selanjunya Kapolres membacakan amanat  yang intinya :

·           Bahwa serah terima jabatan dan alih tugas dilingkungan Polri merupakan suatu hal yang wajar dan biasa terjadi, hal ini bertujuan untuk memelihara dinamika organisasi diberbagai tingkatan kesatuan, disamping itu bagi personil yang melaksanakan sertijab merupakan proses pemantapan kepemimpinan/promosi dalam rangka pembinaan karier kedepan, dengan adanya pergantian jabatan seperti ini diharapkan akan tetap terpelihara daya manajerial dan daya opsnal yang handal dalam organisasi Polri sehingga mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai fungsi dan peranannya selaku pelindung , pengayom dan pelayanan masyarakat serta sebagai penegak Hukum yang professional. 
·           Kapolres menambahkan bahwa dalam melaksanakan tugas di Jajaran Polres Pasuruan dibutuhkan kekompakan dan kebersamaan antar anggota (Polsek maupun Polres) dan juga antar instansi yang terkait di wilayahnya dan ini sangat penting untuk selalu dilaksanakan sehingga bisa menjadikan situasi wilayah Polres Pasuruan selalu kondusif , ujar Kapolres. 

·           Bila kita menyimak dengan seksama jabatan Wakapolres merupakan jabatan yang sangat strategis, hal ini dikarenakan Wakapolres merupakan unsur pimpinan ditingkat Polres yang membantu Kapolres dalam mengendalikan pelaksanaan tugas Staf diseluruh satuan organisasi tata kerja Polres beserta jajarannya, oleh sebab itu  Kapolres  berharap  kepada Wakapolres yang baru untuk dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya,  dan Kapolres juga berharap Wakapolres yang baru cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan Polres Pasuruan dalam melakukan tugas dan tanggung jawabnya dan lanjutkan hal-hal yang positif yang telah dilakukan oleh pejabat lama.
·           Untuk Kapolsek Kejayan yang baru agar segera menguasai situasi wilayahnya, dan juga dituntut tanggung jawab memberikan rasa aman kepada masyarakat serta melakukan pembinaan kepada anggotanya dan melakukan koordinasi dengan instansi terkait dengan guna mewujudkan sinergitas kemitraan.
                Setelah giat upacara  sertijab selesai, kemudian acara dilanjutkan yaitu pisah sambut dari pejabat Polres Pasuruan yang akan pindah mutasi jabatan ke tempat tugasnya yang baru diucapkan selamat jalan untuk tugas di tempat yang baru dan kepada pejabat yang baru di Polres Pasuruan di ucapkan selamat datang untuk memulai tugas sebagai pejabat yang ada di Polres Pasuruan.(sl/liana)

Tidak ada komentar:

BERITA RADAR PUBLIK

Box Redaksi Radar Publik

Box Redaksi PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA PERIZINAN BERUSAHA BERBASIS RISIKO SERTIFIKAT STANDAR : 11052300936180004 Nama Pelaku Usaha       ...